-
Beasiswa S1 di NUS Singapura 2022 – 2023
Peluang beasiswa S1 NUS ini ditujukan bagi Anda yang telah menyelesaikan pendidikan SLTA atau saat ini duduk di bangku kelas 12 SMA/sederajat. National University of Singapore (NUS) menawarkan beasiswa S1 untuk jurusan-jurusan yang terkait dengan sains dan teknologi yang ada di kampus mereka. Beasiswa S1 di NUS tersebut diberi nama Beasiswa Sarjana Sains & Teknologi . Secara spesifik, beasiswa S1 yang ditawarkan NUS ini hanya berlaku bagi permohonan dari negara-negara Asia (di luar Singapura), sepeti Indonesia. Sasarannya adalah siswa-siswi yang berprestasi yang nantinya akan disaring untuk menentukan kandidat yang berhak atas beasiswa. Beasiswa S1 di NUS meliputi tanggungan biaya kuliah penuh serta biaya wajib lainnya, tunjangan hidup per tahun sebesar S$ 6.000 (± Rp 62 juta), S$ 200 tunjangan…
-
Beasiswa Magang Penelitian S1, S2 Sains dan Teknik di KAUST
Selain beasiswa pascasarjana, ada juga program magang riset di bidang sains dan teknik yang ditawarkan King Abdullah University of Science and Tehcnology (KAUST), Arab Saudi. Beasiswa magang ini diperuntukkan bagi mahasiswa S1 maupun mahasiswa S2 untuk melakukan magang penelitian singkat tiga hingga enam bulan di KAUST. Tergantung proyek riset yang dipilih. Skemanya dinamai Visiting Students Reserach Program (VSRP). Pelamar terpilih nantinya akan melakukan penelitian dengan dibimbing langsung para mentor fakultas berdasarkan area dan proyek riset yang dilamar. Total ada 150 lebih proyek riset tersedia.Ada cukup banyak fasilitas yang disediakan bagi Anda yang terpilih mengikuti beasiswa magang di KAUST, di antaranya disediakan tunjangan hidup bulanan $1.000, tiket pesawat PP, asuransi kesehatan, tempat tinggal,…
-
Beasiswa VDMS 2021 – 2022 (Mahasiswa D3, S1)
Bagi Anda yang berstatus mahasiswa D3 atau pun S1, ini salah satu beasiswa dalam negeri yang sedang dibuka. Van Deventer-Maas Stichting (VDMS) Scholarship. Beasiswa untuk mahasiswa D3 dan S1 ini cukup rutin ditawarkan, terutama bagi universitas dan perguruan tinggi mitra VDMS. Ada sekitar 33 perguruan tinggi mitra beasiswa VDMS. Misalnya saja UGM, ITB, IPB, ITS, Unpad, Unair, Unand, USU, Unnes, dll. Beasiswa VDMS atau disebut juga Beasiswa YVDMI memang cukup rutin ditawarkan. Yang menarik dari beasiswa ini adalah beasiswa diberikan hingga akhir masa studi sesuai standar pendidikan. Kecuali memang jika tidak mampu mempertahankan prestasi (IPK kurang dari 3.00), serta tidak mengkonfirmasi penerimaan dana dan tidak memberikan laporan sama sekali dalam periode tertentu, beasiswa bisa dihentikan. …
-
Beasiswa Dikti 2021 – 2022 untuk D3, S1, S2, dan S3
Setiap tahun Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menawarkan beragam jenis beasiswa kuliah yang bisa diikuti. Mulai dari beasiswa S1, beasiswa S2, hingga beasiswa S3. Program beasiswa ini cukup menarik karena menanggung biaya pendidikan, bahkan sebagian besarnya adalah beasiswa penuh, yakni selain menyediakan biaya pendidikan, tersedia pula biaya hidup, hingga biaya perjalanan. Salah satunya melalui Dirjen Dikti. Beasiswa Dikti tersebut menyasar beberapa kategori pelamar, seperti dosen, mahasiswa, atau tenaga kependidikan. Buat Anda yang mengincar Beasiswa Dikti 2021 – 2022, peluang beasiswa Dikti di bawah ini mungkin bisa menjadi pertimbangan. Simak juga » Info Pendaftaran Beasiswa 2021 – 2022 Jenjang S1, S2, S3 Beasiswa BPP-DN (BUDI-DN) BPP-DN adalah Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam Negeri yang disediakan Dikti bagi…
-
Beasiswa S1 2021 – 2022 untuk Mahasiswa S1, Tamatan SMA/MA/SMK
microsob.com – Sudah memiliki rencana melanjutkan studi S1 di 2021? Atau saat ini tengah duduk di bangku kuliah dan berniat mengambil beasiswa S1. Nah, sambil mengasah kemampuan diri, Anda mungkin perlu tahu beasiswa S1 untuk mahasiswa dan juga siswa tamatan SMA/MA, dan SMK yang sudah menunggu dan siap menerima aplikasi Anda. Siapa tahu satu di antara beasiswa tersebut berhasil diraih. Dan bukan saja menjadi kebanggaan bagi diri sendiri tentunya, tapi juga membantu meringankan atau bahkan membebaskan Anda dari ‘belenggu’ biaya kuliah. Seperti tahun lalu, beasiswapascasarjana.com akan mengulas peluang-peluang beasiswa S1 yang dapat Anda ikuti di 2021 atau tepatnya beasiswa S1 2021 – 2022 untuk mahasiswa S1, lulusan SMA, MA, dan SMK. Beasiswa…